Jumat, 28 Januari 2011

THOR-Cinemags



Cinemags
Starring:Chris HemsworthTom HiddlestonNatalie PortmanJamie Alexander,Anthony HopkinsAsano TadanobuIdris ElbaKat Dennings
Directed by:Kenneth Branagh
Budget:$150 million
Satu lagi superhero Marvel yang juga bakal unjuk gigi di tahun 2011 adalah Thor. Sama halnya dengan koleganya, yakni Captain America, tanda-tanda kemunculan Thor sudah dirintis di proyek film Marvel sebelumnya; IRON MAN 2. Kala itu adegan penghujung sekuel IRON MAN tersebut menampilkan sekilas adegan Mjolnir (palu godam milik Thor) tertancap di dekat sebuah lubang besar yang misterius.
Usut punya usut, proyek THOR sendiri sebenarnya sudah digagas bahkan sebelum kemunculan IRON MAN. Kala itu, Sam Raimi menemukan ide untuk THOR setelah pembuatan DARKMAN, yakni di tahun 1990. Hanya kala itu pihak 20th Century Fox yang dihubungi Raimi tidak bisa menangkap konsep yang dikemukakan sang sineas.
Proyek THOR lalu sempat terlupakan hingga tahun 1997, setelah momentum kesuksesan X-MEN.THOR
Sayangnya untuk kedua kalinya proyek THOR kembali terbengkalai. Barulah di tahun 2007, pihak Marvel mendekati sutradara Matthew Vaughn menukangi proyek ini, saat penulis naskah yang juga dikenal sebagai fans Thor; Mark Protosevich menyelesaikan skripnya. Sayangnya skrip itu berisikan banyak adegan yang membutuhkan bujet spesial efek yang tinggi, yang membuat Protosevich harus merevisinya guna menekan biaya bujet produksi pembuatan filmnya kelak. Hasilnya perkiraan bujet yang sedianya membengkak hingga angka $300 juta bisa ditekan menjadi setengahnya.
Entah berdampak langsung atau tidak, Vaughn seperti diketahui urung menyutradarainya, dan kemudian banting stir menangani proyek KICK-ASS yang menuai sukses. Posisi Vaughn digantikan oleh Kenneth Branagh; sineas yang juga sangat mengidolai tokoh Thor.
Menemukan sosok yang tepat untuk menjadi pemeran Thor juga bukan proses yang mudah, tidak kurang lebih dari sepuluh aktor dikait-kaitkan bakal memerankannya sebelum pihak kreator menjatuhkan pilihan pada Chris Hemsworth yang berhasil menyisihkan aktor-aktor antara lain: Brad PittChanning TatumPaul 'Triple H' LevesqueDaniel CraigAlexander Skarsgard, bahkan adik kandung Chris sendiri;Liam Hemsworth.
Meski sejauh ini materi promosi yang dipublikasikan baru sebatas foto-foto para tokoh sentralnya saja, besar kemungkinan film ini akan menceritakan asal muasal Thor dari Asgard, kedatangannya ke Bumi, hingga bagaimana ia bisa berinteraksi dan kemudian bergabung dengan tim Avenger lainnya.
Meski pemeran utama Thor diperani oleh Hemsworth -- yang namanya masih belum luas dikenal -- keberadaan nama-nama bintang kawakan yang kualitas aktingnya sudah terbukti mumpuni seperti Natalie Portman serta Sir Anthony Hopkins agaknya bakal menambah bobot film ini.
Thor
Thor movie poster
Release Date: May 6, 2011 (3D/2D theaters) 
Studio: Paramount Pictures, Marvel Studios 
Director: Kenneth Branagh 
Screenwriter: Mark ProtosevichAshley MillerZack StentzDon Payne 
Starring: Chris HemsworthNatalie PortmanTom HiddlestonAnthony HopkinsRene RussoStellan SkarsgardJaimie AlexanderKat DenningsRay StevensonJosh DallasTadanobu Asano,Idris ElbaClark GreggColm Feore 
Genre: Action, Adventure, Fantasy 
MPAA Rating: Not Available 
Official Website: Thor.Marvel.com 
Review: Not Available 
DVD Review: Not Available 
DVD: Not Available 
Movie Poster: View here 
Production Stills: View here



Source: Cinemags, September 2010, halaman 20



Artikel Terkait:

0 komentar:

Tuker Link yuk

Mau Tukar Link? Copy/paste code HTML berikut ke blog anda

Tips & Tutorial

free counters